Kamis, 23 September 2010

Enable-Disable System Restore"copas

System restore dalam penggunaannya berfungsi untuk mengembalikan komputer pada keadaan di waktu tertentu yang tercatat pada Restore Point. Hal ini sangat bermanfaat ketika komputer Anda mengalami disfungsi atau error tertentu karena perubahan atau aktifitas yang sengaja maupun tidak telah Anda lakukan terhadap komputer Anda, misal Anda menginstal sesuatu. Secara default, System Restore ini sudah enable atau sudah aktif. Namun jika belum aktif, Anda dapat meng-enable-kannya.
Untuk meng-enable fungsi System Restore ini, Anda dapat melakukan tahapan berikut:

  1. Klik kanan pada My Computer, lalu klik Properties.
  2. Pada tab Performance, klik File System.
  3. Pada tab Troubleshooting, klik check box “Disable System Restore” untuk menghilangkan tanda centang pada check box System Restore yang menyebabkan System Restore ini disable.
  4. Untuk men-disable System Restore ini, tinggal ulangi langkah 1 sampai 3 hanya saja beri centang pada check boxDisable System Restore” dengan mengklik pada check box tersebut. Klik OK dua kali, lalu klik Yes ketika ada notifikasi untuk me-restart komputer.
Pada beberapa komputer, tahapan yang harus dilewati bisa berbeda dan bahkan lebih sederhana. Berikut cara meng-enable System Restore:
  1. Klik kanan pada My Computer.
  2. Klik tab System Restore.
  3. Klik pada check boxTurn Off System Restore” untuk menghilangkan tanda centang pada check box tersebut dan System Restore Anda kini enable.
  4. Klik Tombol OK atau Apply untuk menerapkan perubahan tersebut.
  5. Untuk men-disable System Restore, ikuti langkah 1 sampai 4 hanya saja check box diklik agar diberi tanda centang. Untuk disable, ketika Anda menekan tombol OK atau Apply, akan muncul notifikasi, jika Anda yakin akan menonaktifkan System Restore, pilih Yes. Lalu tekan tombol OK sekali lagi.
Selamat mencoba. Semoga bermanfaat.


Source: http://islam-download.net/tips-tricks/enable-disable-system-restore.html#ixzz10QaTewKo